Porter Gunung Prau via Patak Banteng
Gunung Prau yang saat ini menjadi wisata pendakian yang sangat populer karena menyuguhkan keindahan alam yang sangat indah. Gunung dengan ketinggian 2.590 meter di atas permukaan laut ( Mdpl ) memang menawarkan sensasi pendakian yang istimewa, dengan jarak tempuhnya yang tidak terlalu jauh namun sahabat bisa menikmati keindahan alam yang luar biasa dari puncak Gunung Prau.
Gunung Prau sangat cocok untuk pendaki pemula, karena selain jarak tempuhnya yang tidak terlalu jauh untuk track pendakianya pun terbilang tidak terlalu sulit sehingga yang ingin merasakan pendakian dengan perjalanan yang singkat Gunung Prau adalah solusinya.
Gunung Prau memiliki 6 jalur pendakian salah satunya via Patak Banteng. Jalur via Patak Banteng merupakan jalur paling favorit karena selain posisi Basecamp nya yang dekat dengan jalan raya, jalur ini juga salah satu terdekat untuk sampai puncak.
Gunung Prau via Patak Banteng memiliki 2 jalur pendakian, yang sebelumnya hanya memiliki 1 jalur yang cukup terjal, namun sekarang sudah di buka jalur baru yang lumayan landai dan sangat rekomendasi untuk pendaki pemula.
Berikut Keistimewaan Masing-Masing Jalur Gunung Prau via Patak Banteng
Setiap jalur tentu memiliki kekurangan dan kelebihanya masing-masing, berikut kami rangkumdi bawah ini.
* Jalur Baru
Jalur baru berada di Pos 2 yang memisahkan antara jalur lama dan baru. Jalur baru memiliki medan pendakian yang tidak terlalu sulit sehingga untuk pendakian yang masih pemula jalur ini sangat cocok, namun untuk jarak tempuhnya sedikit berbeda dengan jalur lama dengan selisih waktu tempuh kurang lebih 30 menit lebih cepat jalur lama.
Jalur lama
Untuk jalur lama memiliki Medan yang lumayan terjal dan menanjak, namun jalur ini termasuk jalur yang paling singkat untuk sampai di puncak Gunung Prau, kedua jalur ini sama-sama memiliki spot view yang sangat menarik.
Gunung Prau memang terkenal dengan gunung yang ramah untuk semua kalangan pendaki, namun perlu di ingat bahwa mendaki gunung tidak sedikit perlengkapan yang harus di bawa seperti logistik, peralatan menaki dan lain-lain sehingga pendakian yang mudah akan menjdi kurang nyaman dengan beban barng bawaan nya.
Untuk sahabat yang ingin mendaki tanpa harus memikirkan barang bawaan yang mungkin cukup merepotkan dan membebani saat melakukan pendakian, kami menyediakan Jasa Porter untuk membawakan perlengkapan mendaki agar pendakian sahabat menjadi lebih nyaman.
Selengkapnya
Harga Porter Gunung Prau via Patak Banteng
Beban untuk di bawa porter maksimal 20 Kg murni milik sahabat tanpa barang pribadi milik porter.
Tugas Porter Sesuai Job
1. Drop Naik
- Membantu Packing
- Membawa Naik
- Mendirikan Tenda
2. Naik Turun
- Membantu Packing
- Membawa Naik dan Turun
- Mendirikan dan Membongkar Tenda
3. Menginap
- Membantu Packing
- Membawa Naik dan Turun
- Mendirikan dan Membongkar Tenda
- Membantu Memasak
Keunggulan Porter Kami
Warga lokal :
Porter kami terdiri dari warga lokal yang sudah pasti paham akan kondisi track dan jalur pendakian.
Mandiri:
Porter kami memiliki peralatan sendiri seperti alat masak, tenda, carrier, hingga logistik sehingga sahabat tidak perlu khawatir apabila menggunakan jasa kami untuk menginap dan sebagainya.
Pengalaman
Porter sudah menjalani pelatihan dan teruji dalam pendakian khususnya Gunung di Jawa Tengah, menjadikan Porter kami semakin berpengalaman dan profesional, selain itu,Porter juga sudah memiliki sertifikat resmi pendakian tentu tidak di ragukan lagi kemampuan nya.
Kami melayani jasa Porter untuk semua jalur pendakian Gunung Prau.
Demikian informasi tentang Porter Gunung Prau via Patak Banteng, jangan ragu untuk menggunakan jasa pendakian dari kami.
Kontak Kami
Mutaqin P.G.J Management
Baca juga:
0 Komentar